Beberapa Waktu Yang Terlarang Padanya Shalat (Kitab Shalat Bagian 60)

Beberapa Waktu Yang Terlarang Padanya Shalat (Kitab Shalat Bagian 60)

BEBERAPA WAKTU YANG TERLARANG PADANYA SHALAT

Sebagaimana telah diterangkan bahwa shalat sunnah muthlaq itu tidak mempunyai waktu yang tertentu, tetapi semua waktu boleh untuk shalat sunnah muthlaq, kecuali beberapa waktu yang berikut:

1. Sesudah shalat Subuh sampai terbit matahari.

Sabda Rasulullah SAW:
"Dari Abu Hurairah: Nabi SAW telah melarang shalat sesudah shalat Subuh hingga terbit matahari. HR.Bukhari dan Muslim".


2. Sesudah shalat 'Ashar sampai terbenam matahari.

Sabda Rasulullah SAW:
"Dari Abu Hurairah: Rasulullah SAW telah melarang shalat sesudah shalat 'Ashar. HR.Bukhari".

3. Tatkala istiwa (tengah hari) selain dari hari Jum'at.

Sabda Rasulullah SAW:
"Dari Abu Hurairah: Rasulullah SAW telah melarang shalat waktu tengah hari tepat, sampai tergelincir matahari terkecuali hari Jum'at. HR.Abu Daud".

4. Tatkala terbit matahari sampai setinggi tombak (jam 8-9) jam Zawaliyah.

5. Tatkala hampir terbenam matahari sampai terbenamnya.

Sabda Rasulullah SAW:
"Dari 'Uqbah bin 'Amir: Rasulullah SAW melarang shalat pada tiga saat: 1.Tatkala terbit matahari sampai tinggi. 2.Tatkala hampir Zuhur sampai tergelincir matahari. 3.Tatkala hampir terbenam matahari. HR.Muslim".
0 Komentar untuk "Beberapa Waktu Yang Terlarang Padanya Shalat (Kitab Shalat Bagian 60)"

Silahkan Beri Komentar Pada Setiap Postingan Disini Karena Komentar Anda Sangat Berarti Demi Kepentingan Bersama dan Blog ini Tapi Alangkah Baik dan Indahnya Jika Berkomentar Dengan Adab dan Sopan Santun. Jika artikel ini bermanfaat, mohon bantu di share ya dan tolong bantu klik iklannya.

"Please, Don't SPAM"

Back To Top